"Indeed, we offered the Trust to the heavens and
the earth and the mountains, and they declined to bear it and feared it; but
man [undertook to] bear it. Indeed, he was unjust and ignorant".
(QS. 33: 72)
Suatu hari Hujatul Islam Al- Imam Al-Ghozali pernah bertanya kepada
murid-muridnya, salah satu pertannyaanya adalah:
“Apakah yang paling berat di dunia ini?”.
Ada yang menjawab baja, besi, dan gajah.
Semua jawaban kalian itu benar, kata Imam Ghozali, tapi yang paling berat
adalah “memegang AMANAH”
"Sesungguhnya Kami telah menawarkan amanat kepada
langit, bumi dan gunung-gunung, maka semuanya enggan untuk memikul amanat itu
dan mereka khawatir akan mengkhianatinya; maka dipikullah amanat itu oleh
manusia. Sesungguhnya manusia itu amat zalim dan amat bodoh". (QS. Al Ahzab 72).
Tumbuh-tumbuhan, binatang, gunung, dan malaikat semua tidak mampu ketika
Allah SWT meminta mereka untuk menjadi kalifah (pemimpin) di dunia ini. Tetapi
manusia dengan sombongnya menyanggupi permintaan Allah SWT, sehingga banyak
dari manusia masuk ke neraka karena ia tidak bisa memegang amanahnya.
Itulah sepenggal riwayat betapa beratnya sebuah amanah itu dipikul, karena
pertanggungjawabannya bukan hanya di dunia ini semata, namun juga di akhirat
kelak. Dijiwai dengan dasar pemikiran tersebut, maka pada hari Senin
(30/01/2012), IMAMUPSI UMS mengadakan "Rapat Laporan
Pertanggungjawaban Amanah Kepengurusan 2012", dengan agenda pembacaan
LPJ dari Struktural 2011 dan tanya jawab seputar kepengurusan amanah tersebut.
Dihadiri oleh Senior 2007 dan 2008
Acara yang pada sedianya akan
dilanjutkan dengan re-organisasi ini berlangsung cukup berkesan, masing-masing
struktural dari Ketua Umum, Sekretaris Umum, Bendahara Umum dan para kepala
bidang satu-persatu membacakan laporannya.
Mbak Ida dan Mbak Nurul dari Bidang Intelektual.
Sejumlah pertannyaan pun
terlontar dari peserta, tentang proker yang tidak berjalan, tentang keaktifan,
hambatan-hambatan yang dirasakan, kenangan pahit-manis selama menjabat, dsb.
semuanya menambah haru suasana di ruang L.R.2.6, Fakultas Psikologi UMS siang
itu..
Peserta, 2010 & 2011.
"Mudah mudahan apa yang
dilakukan hari ini memperingan kami di yaumul hisab kelak" Ujar Mbak Iid, Kepala Bidang Pusat Informasi dan data.
Ya,,,Allah terimalah amalan mereka dan ampunilah mereka atas kesalahan yang pernah terlontar baik sengaja maupun tidak tidak, ikatlah hati mereka dalam naungan dakwah dan berilah kekuatan kepadanya untuk meneruskan wajihah dakwah ini,,amien ya Rabb,,:)
BalasHapusAmin.
Hapus