Jumat, 02 Agustus 2013

SHEILA : LUKA HATI SEORANG GADIS KECIL


ilustrasi
Sheila merupakan novel yang diangkat dari kisah nyata penulisnya, Torey Hayden, yang  terbit pertama kali pada tahun 1980 dengan judul asli “One Child”. Awalnya buku ini adalah catatan pribadi Torey, namun setelah cerita itu selesai dibuat ia mulai berfikir untuk menerbitkannya. Ia menulis cerita Sheila hanya dalam waktu 8 hari, kemudian selang 42 hari karyanya tersebut disetujui untuk diterbitkan. Sheila merupakan buku pertama Torey yang diterbitkan. Saat ini Sheila telah terbit dalam 28 bahasa dan diadaptasi dalam berbagai bentuk cerita.



Buku ini menceritakan kisah seorang guru, Torey hayden, dalam membangkitkan kehidupan seorang anak perempuan berusia 6 tahun bernama Sheila dari masa-masa kelamnya. Torey adalah seorang pengajar di sebuah kelas anak khusus, Sheila adalah salah satu diantaranya. Sheila adalah seorang murid pindahan berusia 6 tahun dengan IQ di atas 180 namun mengalami permasalahan emosional, sebelum kepindahannya ia nyaris membunuh seorang anak laki-laki dengan mengikatnya di sebuah pohon lalu membakarnya. Ia tidak pernah menampakkan emosi yang berarti, meskipun ia adalah seorang yang agresif dan menentang. 

Torey pun harus menghadapi murid istimewa ini dengan pendekatan-pendekatan khusus. Torey mulai mempelajari kehidupan Sheila, perlahan anak istimewa tersebut mulai mengalami perubahan bersamaan dengan terungkapnya sisi kehidupan keras yang dialami anak tersebut. Torey menceritakan sebuah proses pembelajaran tersebut secara bertahap dan dikisahkan secara teliti. Sebuah cerita kehidupan nyata yang dikisahkan dalam bentuk novel yang dapat membangkitkan imajinasi sehingga kita dapat menggambarkan sudut pandang penulis secara nyata sehingga seringkali menciptakan keharuan.


Judul Buku : Sheila : Luka Hai Seorang Gadis Kecil
Penulis: Torey Hayden
Penerbit : Qanita (Indonesia)
Jumlah halaman: 384


Jenis : Novel nonfiksi

Torey Hayden berhasil menceritakan kisah ini dengan cukup baik. Torey adalah seorang wanita yang lahir 21 Mei 1991 di Livingstone, Montana, Amerika Serikat. Ia menempuh pendidikan tinggi dalam bidang Seni, Sains, Pendidikan khusus, dan terakhir adalah Psikologi pendidikan di Minessota. Ia mengembangkan karir di bidang psikologi dengna bekerja sebagai guru pendidikan luar biasa, Dosen bidang pendidikan luar biasa, coordinator penelitian bidang psikiatri, ahli psikologi anak dan konselor penganiayaan anak. 

Torey Hayden menulis berdasarkan pengalamannya.

Setelah Sheila, ia berhasil menulis 10 buku lain dalam bentuk fiksi dan non fiksi. Salah satu diantaranya buku-bukunya tersebut merupakan buku lanjutan kisah kecil Sheila yang ditulis dengan judul Sheila : Kenangan yang Hilang dari judul aslinya The tiger’s Child. Buku-buku Torey juga menjadi bagian dari beberapa penelitian terkait efektivitasnya dalam bidang-bidang aplikasi pendidikan khusus. Novel ini dapat menjadi referensi bagi kita untuk dapat memahami dan meningkatkan kepedulian kita terhadap kehidupan anak-anak berkebutuhan khusus. (Ida/ Gilang)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar